Fakultas Hukum UII Jalin Kerja Sama Lewat Hukumonline University Solution
Berita

Fakultas Hukum UII Jalin Kerja Sama Lewat Hukumonline University Solution

Melalui kerja sama ini, semua civitas akademika FH UII bisa mengakses lebih dari 120.000 peraturan perundang-undangan dan putusan pengadilan yang terdapat dalam Database Hukumonline. Selain itu, guru besar dan dosen FH UII dapat mempublikasikan artikel yang dimuat di www.hukumonline.com.

Aida Mardatillah
Bacaan 3 Menit

Menurutnya, kerja sama ini langkah awal untuk bisa melangkah pada kerja sama yang lain. “Semoga kerja sama Hukumonline dan FH UII terus berlangsung dan kita dapat bersama-sama mewujudkan mimpi dan cita-cita menjadikan seluruh masyarakat Indonesia melek hukum,” harapnya.

Hukumonline.com

Chief Content Officer Hukumonline Amrie Hakim. 

Customer Success Executive Hukumonline, Alfian Hayqal Wiradeki mengatakan para civitas akademika FH UII dapat melakukan pencarian data peraturan perundang-undangan di website Hukumonline. “Pencarian data perundang-undangan bisa menggunakan keyword, seperti ketenagakerjaan, akan muncul peraturan perundang-undangan yang berkaitan ketenagakerjaan dan juga bisa mencari peraturan berdasarkan hierarki peraturan perundang-undangan,” kata Alfian.  

Manager Sales Hukumonline, Nadilla menambahkan civitas akademika FH UII tak hanya dapat mengakses lebih dari 120.000 peraturan, putusan pengadilan, publikasi artikel hukum, tetapi juga dapat mengakses Klinik Hukumonline, Jurnal Hukumonline, dan sebuah robot pintar yang mampu menjawab berbagai pertanyaan hukum (Legal Intelligence Assistance/LIA).

Tags:

Berita Terkait