Mengenal Hak Eksklusif dalam Hak Desain Industri
Terbaru

Mengenal Hak Eksklusif dalam Hak Desain Industri

Hak desain industri ini merupakan hak eksklusif yang dapat diperoleh pendesain atau yang menerima hak tersebut dari pendesain.

Willa Wahyuni
Bacaan 2 Menit

Hak desain industri ini merupakan hak eksklusif yang dapat diperoleh pendesain atau yang menerima hak tersebut dari pendesain. Pendesain adalah seseorang atau beberapa orang yang menghasilkan desain industri.

Ketentuan pendesain adalah, jika pendesain terdiri atas beberapa orang secara bersama hak desain industri diberikan kepada mereka secara bersama, kecuali jika diperjanjikan lain. Jika desain industri dibuat dalam hubungan dinas, pemegang hak desain industri adalah pihak yang untuk dan atau dalam dinasnya desain industri itu dikerjakan, kecuali diperjanjikan lain dengan tidak mengurangi hak pendesain apabila penggunaan desain industri itu diperluas sampai ke luar hubungan dinas.

Jika suatu desain industri dibuat dalam hubungan kerja atau berdasarkan pesanan, orang yang membuat desain industri dianggap sebagai pendesain dan pemegang hak desain industri, kecuali jika diperjanjikan lain.

“Pemegang hak desain industri memiliki hak eksklusif untuk melaksanakan hak desain industri yang dimilikinya dan melarang orang lain tanpa persetujuan membuat, memakai, menjual, mengimpor, mengekspor, atau mengedarkan barang yang diberi hak desain industri,” sambungnya.

Hak-hak tersebut dikecualikan untuk pemakaian desain industri kepentingan penelitian dan pendidikan sepanjang tidak merugikan kepentingan yang wajar dari pemegang hak desain industri.

Tags:

Berita Terkait